Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Lebih Dekat Karet Kebo Untuk Pengobatan Stroke


Mengenal Lebih Dekat Karet Kebo Untuk Pengobatan Stroke - Jangan berpikir ini karet yang dimakan kebo atau kerbau ya. Namanya memang masing asing di telinga, termasuk telinga saya. Karet Kebo merupakan jenis tanaman yang bisa digunakan dalam pengobatan stroke.

Bermula dari mertua yang menderita stroke, hingga anggota tubuh bagian kanan dari ujung kaki hingga kepala tidak bisa digerakkan. Setelah menjalani perawatan di rumah sakit, untuk mempercepat penyembuhan dilakukan terapi juga. Selain itu juga dibuatkan minuman dari daun Karet Kebo.

Karet Kebo atau dalam bahasa Latin Ficus Elastica, merupakan tanaman yang berasal dari India. Meskipun berasal dari negeri yang jauh, namun pohon ini sudah banyak ditemui di berbagai tempat di Indonesia. Tanaman ini biasa ditanam di perkarangan yang luas, tapi juga bisa ditanam di pot sebagai tanaman hias.

Berikut ini beberapa manfaat dari tanaman Karet Kebo bagi kesehatan :

1. Pengobatan Stroke
Stroke merupakan keadaan di mana pasokan darah ke otak terganggu atau berkurang akibat penyumbatan atau pecah pembuluh darah. Jika hal ini terjadi akan terjadi kerusakan sel-sel pada sebagian otak akan mati karena tidak mendapat asupan oksigen dan nutrisi. Hal ini aka berakibat pada anggota tubuh yang dikendalikan oleh sel otak yang rusak tadi tidak dapat berfungsi dengan baik.
Dengan rutin meminum ramuan Karet Kebo  bisa membantu proses penyembuhan stroke. Menurut beberapa sumber ramuan ini bisa membantu memperlancar aliran darah.
Namun, sebelum mengkonsumsi ramuan ini sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter yang merawat pasien akan efek sampingnya.
Cara membuat ramuan  Karet Kebo adalah dengan mengambil 7 lembar daunnya, kemudian potong menjadi beberapa bagian. Baru cuci sampai bersih untuk menghilangkan getah. Setelah itu rebus dengan lima gelas air sampai menjadi satu gelas ramuan. Diminum dua kali, pagi dan sore hari setelah makan.

2. Pengobatan Asma
Penyakit Asma adalah penyakit pada saluran pernafasan, yang ditandai dengan penyempitan atau peradangan saluran pernafasan yang menimbulkan sesak dan sulit bernafas.
Karet Kebo untuk membantu penyembuhan penyakit Asma tidak perlu dikonsumsi tetapi cukup meletakkan tanaman ini dalam ruangan yang sering ditempati orang yang mempunyai penyakit Asma. Daun Karet Kebo bisa membantu menyaring udara dan mengurangi serangan penyakit ini.

3. Penyakit Maag
Penyakit Maag merupakan penyakit yang menyerang lambung karena asam lambung naik. Penyakit ini disebabkan karena tidak teraturnya pola makan, stress dan sering makan makanan yang beraroma keras seperti minum alkohol, makanan yang terlalu banyak mengandung penyedap rasa, dll.
Karet Kebo dipercaya bisa menurunkan asam lambung, sehingga sari makanan tetap terserap oleh tubuh.
Cara penggunaan Karet Kebo untuk pengobatan Maag adalah sebagai berikut yaitu dengan mengambil daun Karet Kebo, kemudian dipotong-potong untuk selanjutnya dijemur. Penjemuran merupakan salah satu cara untuk menghilangkan getah daun. Setelah kering ambil sebagian daun yang sudah kering tadi untuk direbus, kemudian  diminum air rebusannya, sementara ampasnya dibuang.

Nah, itu tadi beberapa manfaat tanaman Karet Kebo. Karena banyaknya banyaknya manfaat tak ada salahnya kalau kita mulai menanam tanaman ini di depan rumah kita.

Posting Komentar untuk "Mengenal Lebih Dekat Karet Kebo Untuk Pengobatan Stroke"